Pernikahan Gary Iskak dengan Richa Novisha memang masih nikah di bawah tangan alias belum resmi. Pasalnya, surat-surat yang diperlukan untuk meresmikan pernikahan mereka belum diberikan oleh pihak Gary. Menurut Sandy Arifin, kuasa hukum Gary, pernikahan itu terjadi karena sudah diatur oleh keluarga Icha. "Sementara nikah siri. Belum sah kalau tidak disertai surat-surat. Gary bilangnya resmi, ternyata belum. Itu kan yang ngatur ibunya Icha, pihak Gary nggak tahu. Kalau tidak ada akta ngapain keluarga Icha melangsungkan pernikahan? Kalau sehari sebelum akad nggak ada akta kok berani? Sekarang ngapain ngelaporin?" terang Sandy saat dihubungi via telepon oleh KapanLagi.com, Jumat (29/01) siang ini. Memang sempat tersiar kabar jika Icha bakal melaporkan Gary ke Polwil karena tidak menyerahkan akta cerai yang diperlukan untuk menikah secara resmi tersebut. Namun, Sandy menuturkan jika pelaporan itu malah merupakan hak Gary. You may not consider everything you just read to be crucial information about news. But don't be surprised if you find yourself recalling and using this very information in the next few days.
"Itu haknya Gary, bukan Icha. Saat melangsungkan akad nikah, ibunya Icha bilang 'Nikah aja dulu, surat-suratnya nyusul. Sebenarnya ibunya Icha yang menggampangkan acara pernikahan," tambahnya. Dilanjutkannya lagi, pihaknya siap menjadi pihak terlapor karena mereka yakin berada di koridor yang benar. "Insya Allah kita di koridor yang benar. Kita akan hadapi, saya yakin laporan itu sulit membuktikan karena mereka kan sama-sama mau. Icha juga bukan di bawah umur," ungkap Sandy. "Ada lah kopiannya (akta cerai), nanti saya bawa. Bukannya nggak mau ngasih, tapi pernikahan itu sudah di-setup keluarga Icha," pungkasnya. (kpl/buj/npy)
"Itu haknya Gary, bukan Icha. Saat melangsungkan akad nikah, ibunya Icha bilang 'Nikah aja dulu, surat-suratnya nyusul. Sebenarnya ibunya Icha yang menggampangkan acara pernikahan," tambahnya. Dilanjutkannya lagi, pihaknya siap menjadi pihak terlapor karena mereka yakin berada di koridor yang benar. "Insya Allah kita di koridor yang benar. Kita akan hadapi, saya yakin laporan itu sulit membuktikan karena mereka kan sama-sama mau. Icha juga bukan di bawah umur," ungkap Sandy. "Ada lah kopiannya (akta cerai), nanti saya bawa. Bukannya nggak mau ngasih, tapi pernikahan itu sudah di-setup keluarga Icha," pungkasnya. (kpl/buj/npy)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar